Kamis, 28 Juni 2018

Menikmati Puncak Merapi Dari Ketep Pass

Lebaran yang mengasyikkan karena selalu ada kesempatan untuk menikmati tempat tempat wisata yang keren dan memiliki pemandangan yang indah. Salah satu diantaranya adalah menikmati puncak merapi dari ketep pass. Ketep, sebuah tempat yang disetting untuk menjadi tempat yang aman untuk menikmati keindahan merapi, apalagi saat cuaca cerah. Menikmati gunung merapi di Ketep adalah salah satu cara menikmati keagungan ciptaan Tuhan yang akan membuat kita menyadari akan kecilnya diri kita.


Lokasi Ketep Pass berada di puncak Bukit Sawangan (pertengahan antara Gunung Merapi dan Gunung Merbabu). Ketep Pass berada pada ketinggian 1200 mdpl dan luas areanya kurang lebih 8000 meter persegi. Ketep pass ini berjarak 21 km dari Mungkid, 17 km dari Desa Blabak ke arah timur, 30 km dari Kota Magelang, 35 km dari Kota Boyolali, dan 30 km dari Candi Borobudur. Dari Kota Salatiga yang berjarak sekitar 32 km, Ketep Pass dapat dicapai melalui Kopeng dan Desa Kaponan. Lokasi objek wisata Ketep Pass ini mudah dijangkau baik dengan bus besar, minibussedan atau sejenisnya maupun sepeda motor karena medan jalannya yang tidak terlalu susah untuk dilewati.


Fungsi dari Ketep Pass ini diantaranya adalah sebagai berikut :
  1. Sebagai sarana dokumentasi. Fungsi ini bisa didapat dari adanya film dokumenter yang diputar di dalam bioskop mini.
  2. Sebagai sarana peragaan. Fungsi ini bisa didapat dari adanya komputer interaktif yang menyimpan data-data tentang Gunung Merapi. Komputer ini tersedia di dalam Volcano Centre.
  3. Sebagai sarana edukasi. Fungsi bisa didapat dari adanya Volcano Centre dan Volcano Theatre.
  4. Sebagai sarana penelitian. Yakni sebagai lokasi pengamatan aktivitas Gunung Merapi.
  5. Sebagai sarana rekreasi. Fungsi ini bisa didapat dari adanya gardu pandang dan pelataran Panca Arga.

So, selamat menikmati libur lebaran yang pastinya berkesan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar